Pages

Senin, 18 Mei 2020

(Fiksi) Dunia Aladita

Minggu, 27 Januari 2019

Astaga. Sudah 15 tahun lebih aku hidup, tapi baru hari ini aku menemukan fakta tak terduga tentang jati diriku. Bermula dari tadi siang. Aku yang sedang sibuk mengulang-ulang *MV terbaru dari *DTS  untuk entah yang ke berapa kalinya biar jumlah viewsnya naik terus, dimintai tolong Ibu untuk ikut bantu beberes gudang. Ingin menolak tapi takut berdampak pada stabilitas uang jajan (yang sedang butuh-butuhnya banget demi album baru DTS), maka mau ngga mau dengan seperempat hati (karena sebagian besar hati sudah teralokasikan buat Jun DTS. Ngga bisa diganggu gugat) aku turun tangan ikut bantu ibu.

Kami membereskan banyak barang. Buku-buku pelajaran lamaku, debu, mainan lama adikku si Ale, debu lagi, peralatan rajut ibu waktu hamil Ale dulu yang diniatkan bikin topi dan sepatu sendiri tapi pembuatannya berhenti di tengah-tengah dan berujung beli juga pada akhirnya, debu lagi, gitar lama Ayah, debu plus sarang laba-laba, dan banyak lagi barang lama lainnya yang sudah ngga terpakai dan keberadaannya kami lupakan. Juga debu.

Di antara tumpukan buku, ngga sengaja Ibu nemuin album foto lama yang isinya foto-fotoku dulu waktu masih bayi polos, suci, lucu, dan tanpa dosa. Gemas, minta disayang. Terbawa nostalgia, Ibu bercerita tentang masa-masa saat hamil aku dulu. Aku lahir di Yogyakarta, kota tempat Ibu dan Ayah sempat tinggal selama beberapa lama karena Ayah ada urusan kerja di sana. Kata Ibu, tangis pertamaku pecah menyapa dunia tepat ketika azan Ashar berkumandang. Lalu ibu mengungkapkan fakta mengejutkan yang bikin aku tercengang. Fakta mengagetkan tentang diriku yang baru Ibu nyatakan sekarang, setelah 15 tahun aku hidup.

Namaku, Aladita Washar, yang kusangka hanya sekadar nama tanpa arti karena ketika kucari artinya dalam situs-situs arti nama di internet hasilnya nihil, ternyata dibuat oleh Ayah dengan makna dan maksud terkandung di dalamnya. Makna yang besar. Tentang jati diriku. 

ALADITA WASHAR. Anakku LAhir DI yogyakarTA WAktu aSHAR. 

Wow.

Kata Ibu lagi, untunglah aku lahir pas waktu Ashar, karena katanya kalau aku lahir di waktu siang hari, rencananya Ayah mau memaknakan namaku jadi Anakku LAhir DI yogyakarTA WAktu SIang haRi. 

Aladita Wasir.

Aku menulis ini sehabis berdoa panjang selepas salat, mengucap syukur sebesar-besarnya pada Allah atas Maha Baik Dia, yang atas belas kasih-Nya menjauhkan aku dari nama yang akan membawa aku pada derita ceng-cengan sepanjang hidup.

Salam,

Aladita Washar yang hampir jadi Aladita Wasir.

*Ket :
Mv : music video atau bahasa Indonesianya video musik.
DTS : boyband korea yang sekarang sedang beken-bekennya. Beranggotakan tujuh orang, yaitu RA, Jun, Saga, J-Hap, Jomin, P, dan Jong Kak.

0 komentar:

Posting Komentar